Description
Hand Pallet Roll SEISI
Hand Pallet Roll – Salah satu jenis pengembangan terbaru dari Hand Pallet yaitu Hand Pallet Roll / Paper Roll, jenis ini adalah salah satu jenis dari hand pallet yang bentuknya dirancang khusus untuk mengangkat dan memindahan gulungan / roll / paper roll, dengan fork yang berbentuk segitiga, hand pallet roll ini dapat menahan gulungan agar tidak mudah bergeser pada saat hand pallet dioperasikan. Jenis hand pallet ini memiliki 2 jenis mekanisme kerja pemompaan hydroulis yaitu dapat dilakukan secara manual maupun secara full electric, hand pallet ini memiliki desain ergonomis yang terbuat dari bahan yang kuat dan kokoh serta tahan lama. Alat ini sangat cocok untuk digunakan pada pabrik-pabrik kertas, offset / percetakan, industrial kabel, konveksi dan industri-industri lainnya.
Alat ini sangat cocok dan sering digunakan pada pabrik-pabrik kertas, offset / percetakan, industri kabel, konveksi dan industri-industri lainnya yang berhubungan dengan produksi barang yang berbentuk gulungan. Sangat fungsional, fleksibel, aman dan mudah digunakan serta mudah dalam perawatannnya dan tahan lama. Memiliki 2 jenis roda berbahan Nylon dan Polyurethane (PU) yang dapat disesuaikan dengan jenis area penggunaan. Untuk jenis roda Nylon cocok digunakan untuk area outdoor (luar ruangan) seperti di tanah berkerikil, lantai semen, aspal dsb karena rodanya memiliki tekstur kasar sehingga kuat dan tidak mudah rusak jika digunakan. Untuk jenis roda polyurethane (PU) cocok digunakan di area indoor (indoor), lantai keramik, kayu dll karena roda dilapisi bahan bertekstur karet, sehingga lantai tidak mudah lecet dan roda tidak cepat rusak.
1. Hand Pallet Roll / Paper Roll Manual
Jenis ini menggunakan tenaga hydraulis dengan pemompaan secara manual, berkapasitas 1 Ton.
2. Hand Pallet Roll / Paper Roll Electric
Jenis ini menggunakan tenaga hydraulis dengan pemompaan sudah dilakukan secara full electric pada saat pengangkutan dan memaju-mundurkan alatnya, berkapasitas 3 Ton.
Kami merupakan agen penyedia yang bergerak dalam melayani penjualan dan pengadaan peralatan angkat angkut atau material handling equipment seperti: Hand Pallet, Hand Stacker, Hand Trolley, Drum Lifter, Lift Table, Work Platform Lift / Tangga Elektrik, Forklift, Roda, dan berbagai jenis peralatan angkat lainnya yang banyak digunakan pada industri global saat ini seperti pabrik, hotel, gudang, toko, gedung, restauran, dan tempat-tempat lainnya. Produk-produk ini di gunakan untuk meningkatkan efisiensi di berbagai industri – industri seperti manufacturing, pertambangan, ekspedisi, telekomunikasi, dan industri lainnya yang telah merasakan manfaat alat-alat ini dalam menunjang kegiatan operasional perusahaan. Produk-produk kami juga tersedia berbagai ukuran untuk menyesuaikan kondisi kerja perusahaan anda
Jaminan kualitas produk yang powerfull,dan lebih modern serta kompeten di semua tahapan desain mesin dan konstruksi, kami yakin produk-produk kami akan mampu menjadi solusi yang paling baik untuk meningkatkan profitabilitas sistem hidrolik Anda.